Minggu, 04 November 2012

Windows Explorer



Windows Explorer

Windows Explorer adalah program manajemen file dan seluruh sumber daya sistem operasi yang berhubungan dengan komputer (perangkat keras), seperti jaringan, printer, dan panel kontrol (control panel). Tampilan windows explorer biasanya seperti nampak di bawah ini:

Pengenalan Komputer Untuk Anak dan Pemula Modul 3
Hampir semua operasi bisa dilakukan melalui windows explorer ini mulai menyalin, menghapus, memindah, mengganti nama, membuat file/folder baru, sampai mengakses jaringan dan internet.
  1. Menjalankan program atau membuka file dengan melakukan dobel-klik pada nama program/file yang ingin dibuka.
  2. Menyalin (copy) file dilakukan dengan menyeret file dari satu drive ke drive lain
  3. Memindah (move) file dilakukan dengan menyeret file dari satu folder ke folder lain dalam drive yang sama
  4. Menghapus file dilakukan dengan menyeret file ke Recycle Bin atau menekan tombol Delete. File yang dihapus dengan cara ini masih bisa dibatalkan penghapusannya dengan menyeretnya keluar dari Recycle Bin
  5. Mengganti nama dilakukan dengan mengklik pada nama file dua kali (bukan dobel-klik) dan langsung menulis nama baru.
  6. Mencetak file dapat dilakukan dengan menyeret file ke icon printer

Pengenalan Komputer Untuk Anak dan Pemula Modul 3

Trik dengan klik (tombol) kanan mouse di explorer:

  1. Seret file dengan menekan tombol kanan maka akan muncul menu CopyMove, dan Create Shortcuts Here. Dengan ini kita bisa melakukan operasi apapun pada file.
  2. Klik kanan pada Recycle Bin dan pilih Empty Recycle Bin untuk mengosongkan recycle bin atau menghapus file secara permanen.
  3. Klik kanan pada file, pilih send to, maka file akan disalin ke tujuan tertentu, seperti disket (drive A) atau folder My Documents, membuat shortcut di desktop, atau mengirim file melaluie-mail.
  4. Klik kanan pada file, pilih Cut untuk memindah, atau Copy untuk menyalin, lalu pilih drive dan folder tujuan, lalu klik kanan dan pilih Paste, maka file akan tersalin atau berpindah.
  5. Klik kanan pada file dan pilih Rename untuk mengganti nama file
  6. Klik kanan pada file dan pilih Properties untuk melihat detail file
Pengenalan Komputer Untuk Anak dan Pemula Modul 3

Trik keyboard di Windows Explorer:

  1. Tekan tombol Ctrl waktu menyeret file, maka operasi penyalinan akan menjadi pemindahan atau sebaliknya
  2. Tekan tombol Shift sambil menyeret file ke Recycle Bin atau menekan tombol Delete, maka file akan terhapus secara permanen.
  3. Gunakan kombinasi tombol berikut ini untuk operasi pemindahan atau penyalinan: Ctrl + X untuk CutCtrl + C untuk Copy, dan Ctrl + V untuk Paste.
  4. Tekan Ctrl + Z untuk membatalkan operasi terakhir yang baru dilaksanakan
  5. Tekan Ctrl + A untuk memilih semua file/folder yang sedang ditampilkan
  6. Tekan F1 untuk memunculkan Help, F2 untuk mengganti nama file/folderF3 untuk mencari fileF5 untuk memperbarui (refresh) tampilan

Mengetik Dokumen menggunakan Microsoft Word

Sebelum mengetik, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan:
  1. Pengaturan halaman, (Menu File  Page Setup) disesuaikan dengan ukuran kertas di printer (Kuarto [= Letter], A4, atau Folio [perlu didefinisikan sendiri])
  2. Pengaturan margin (jarak dari pinggir halaman ke tulisan), sesuaikan dengan ketentuan, biasanya kiri dan atas antara 3-4 cm, kemudian kanan dan bawah antara 2,5 – 3 cm
  3. Pilih jenis huruf (Menu Format  Font), jenis, ukuran, dan efek. Biasanya digunakan Times New Roman atau Arial ukuran 10 – 12
  4. Atur paragraf (Menu Format  Paragraph), mulai pengaturan perataan (alignment): kiri, kanan, tengah, atau rata kiri-kanan, kemudian pilih ukuran spasi yang diinginkan, antara 1, 1,5 atau 2 spasi.
  5. Pengecekan ejaan dan tatabahasa (spelling and grammar checker) (menu Tools  Options  spelling & grammar) bila perlu dimatikan, atau set bahasa ke Bahasa Indonesia supaya tidak timbul garis bawah warna merah dan hijau di setiap kata yang kita ketik karena dianggap tidak sesuai dengan ejaan Bahasa Inggris.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes